Minggu, 05 Oktober 2014

Pendidikan Bagi Kita


Pendidikan merupakan salah satu hal penting yang harus kita ajarkan pada anak- anak kita sedari dini. Pendidikan begitu penting untuk masyarakat di Indonesia, terutama untuk generasi penerus bangsa ini. Pentingnya pendidikan kadang tidak di pahami oleh orang –orang , mereka kadang tidak menerapkan dan memberikan pendidikan yang baik pada anak –anak mereka.

Pendidikan yang baik bisa meliputi pendidikan dari luar, seperti sekolah, bimbingan belajar, privat dan lain sebagainya. Sedangkan pendidikan dari dalam berupa pendidikan yang di ajarkan oleh orang tua secara langsung. Pendidikan yang baik yang pertama adalah dari orang tua kita sendiri. Orang tua adalah guru pertama untuk anak- anaknya. Orang tua lah yang pertama mengajarkan berbagai macam pelajaran, seperti membaca, menulis , berbicara dan lain- lain. Bahkan ketika anak itu semakin tumbuh remaja, lalu dewasa, orang tua pun harus tetap memberikan pendidikan yang baik bagi anak- anaknya.


Pendidikan yang baik adalah bagaimana dilihat dari kualitasnya. Seperti halnya sekolah, sebenarnya pendidikan di sekolah saja itu tidak cukup. Anak –anak harus di ajarkan bagaimana cara mereka berinteraksi dengan masyarakat di luar teman- teman sekolahnya dan guru- gurunya. Anak pun harus di ajarkan bagaimana sopan santun, etika ketika berbicara dengan yang lebih tua, bagaimana sikap kita memperlakukan orang yang lebih muda, bagaimana sikap kita dalam menghargai orang lain, bagaimana cara berbicara yang baik dengan seseorang agar tidak menyinggung perasaannya. Semua itu haruslah di ajarkan sedari dini, dan menurut saya, itu semua tidak bisa di dapat jika hanya mengandalkan pihak luar, misalnya sekolah.

Di sini orang tua memiliki peran penting dalam perkembangan dan pertumbuhan anak- anaknya. Mereka haruslah di didik dan diajarkan dengan baik oleh orang tuanya. Hal itu akan mempengaruhi masa depan mereka, dan bila anak di ajarkan pendidikan sedari kecil, mereka akan terus mengingatnya sampai mereka dewasa.
Generasi penerus bangsa ini haruslah generasi yang berkualitas, bukan hanya generasi yang pintar dalam teori tapi dia tidak mampu menerapkannya dalam kehidupan sehari –harinya. Haruslah kita sadari pendidikan itu menjadi prioritas utama, menjadi nomor satu yang harus diperjuangkan oleh kita semua.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar